Sabtu, 29 Desember 2012

Lagu Queen Terfavorit: Bohemian Rhapsody


queenbohemianrhapsodyQueen benar-benar menjadi legenda musik dunia. Dengan 4 personil yang luar biasa berbakat, band ini kembali menjadi sorotan pecinta musik dunia setelah salah satu karya besarnya menjadi lagu terfavorit di Inggris mengalahkan sederetan lagu keren lainnya. Adapun salah satu tembang terbaik Queen dan dunia, Bohemian Rhapsody, terpilih sebagai single terfavorit di Inggris versi NME.
Lagu ciptaan sang vokalis Freddie Mercury yang satu ini berhasil menang atas polling yang dikeluarkan oleh Official Charts Company dilansir NME tanggal 17 Juli 2012. Freddie Mercury menulis liriknya, membuat konsep lagunya, menuntun proses rekaman hingga menjadi sebuah lagu yang kini menjadi salah satu lagu terbaik di dunia, khususnya menjadi terfavorit di Inggris. Lagu ini dirilis tahun 1975 dan terdapat dalam album A Night at the Opera. Lagu ini memang sebuah mahakarya dengan teknik vokal, musik, dan penampilan yang luar biasa.
Bohemian Rhapsody sendiri terdiri dari 6 bagian berbeda. Bagian pertama diisi dengan Intro yang memperdengarkan paduan suara Freddie Mercury, sang gitaris Brian May, dan drumer Roger Taylor. Bagian kedua diisi dengan Ballad yang memperdengarkan keindahan suara Freddie Mercury dengan permainan pianonya yang sama indahnya. Bagian ketiga, Solo gitar Brian May yang terdengar luar biasa keren mengarahkan lagu ini pada bagian Opera. Bagian keempat diisi dengan Opera yang lagi-lagi memperdengarkan kualitas Queen sebagai band yang luar biasa. Tiga personil tersebut lagi-lagi mengisi bagian Opera tersebut dengan harmonisasi vokal dan musik yang sangat tertata. Bagian kelima memperdengarkan ciri khas Queen dengan rock kerasnya alias Hard Rock yang seakan memberontak dengan nyanyian dan permainan musik yang keras tetapi mantap terdengar di telinga. Bagian keenam sekaligus yang terakhir ditutup dengan Outro, lagi-lagi permainan gitar Brian May yang lembut dan ber-skill mengarahkan kerasnya bagian Hard Rock kebagian penutup ini.
Bohemian Rhapsody sungguh merupakan karya yang luar biasa. Jika kita jujur, lagu mana yang bisa menandingi kehebatan, harmonisasi musik dengan vokal, tingkat kesulitan, dan keindahan lagu ini? Tidak ada! Lagu ini pantas disebut sebagai lagu terbaik sepanjang masa. Queen sukses mengalahkan tembang The Beatles yang berjudul Hey Jude, karya Oasis - Don't Look Back in Anger, karya Michael Jackson - Billy Jean, dan lagu penyanyi baru Adele - Someone Like You.
Selamat untuk Queen yang berhasil menciptakan karya yang luar biasa, Bohemian Rhapsody, sehingga menjadi lagu terfavorit di Inggris.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar